UNS Terjunkan 1.620 Mahasiswa pada KKN Periode Januari-Februari 2025
UNS Terjunkan 1.620 Mahasiswa pada KKN Periode Januari-Februari 2025
ditulis kembali oleh Eko Prasetyo (www.Alexainfoterkini.com)SOLO – Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta resmi dilepas untuk melaksanakan Program Kuliah Kerja Nyata (KKN). Seremoni berlangsung di Auditorium G.P.H. Haryo Mataram, Selasa (7/1/2024). KKN Periode Januari-Februari 2025 UNS menerjunkan 1.620 mahasiswa ke sejumlah wilayah.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNS, Prof. Ir. Doddy Ariawan, S.T., M.T., Ph.D., melaporkan terdapat empat skema KKN yang dilaksanakan pada periode ini. Sebanyak 260 mahasiswa mengikuti KKN Skema Kemitraan Jawa, 231 mahasiswa mengikuti KKN Skema Kemitraan Luar Jawa, 458 mahasiswa mengikuti KKN Skema Mitra Fakultas, serta 670 mahasiswa mengikuti KKN Tematik–Reguler.
Mahasiswa KKN UNS tersebar di sejumlah wilayah Indonesia. Terdapat 7 provinsi yang menjadi lokasi mereka dalam mengabdi kepada masyarakat. Jawa Tengah dan Jawa Timur menjadi dua provinsi di Pulau Jawa sebagai tempat pelaksanaan KKN. Bali, Nusa Tenggara Timur (NTT), Nusa Tenggara Barat (NTB), Maluku, serta Sulawesi Tenggara (Sultra) menjadi lokasi KKN yang berada di luar Pulau Jawa. Persebaran ini menjadi bukti komitmen dan kepedulian UNS dalam pengabdian daerah yang beragam.
Lebih rinci, aktivitas KKN berlangsung di 22 kabupaten/kota. Lokasi KKN di Jawa Tengah tersebar pada 12 kabupaten/kota, yakni Blora, Boyolali, Cilacap, Grobogan, Karanganyar, Klaten, Magelang, Sragen, Sukoharjo, Surakarta, Temanggung, dan Wonogiri. Lokasi KKN di Jawa Timur tersebar pada 2 kabupaten/kota, yakni Madiun dan Pacitan. Lokasi KKN di NTB tersebar di 3 kabupaten/kota, yakni, Bima, Lombok Utara, dan Lombok Timur. Lokasi KKN di Bali tersebar pada 2 kabupaten/kota, yakni Denpasar dan Tabanan. Lokasi KKN di NTT berada di Lembata. Lokasi KKN di Maluku berada di Maluku Tengah. Serta Lokasi KKN di Sultra berada di Wakatobi.
Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) akan bertugas dalam mendampingi kegiatan-kegiatan mahasiswa. UNS menugaskan 83 DPL pada KKN Periode Januari-Februari 2025 ini. Para dosen berasal dari 14 fakultas dan 1 sekolah. Secara rinci, mereka berasal dari Sekolah Vokasi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Pertanian (FP), Fakultas Keolahragaan (FKOR), Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Hukum (FH), Fakultas Teknik (FT), Fakultas Peternakan (Fapet), Fakultas Psikologi (Fapsi), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Ilmu Budaya (FIB), serta Fakultas Teknologi Informasi dan Sains Data (Fatisda).
Rektor UNS, Prof. Dr. Hartono, dr., M.Si., menyampaikan sejumlah pesan kepada para mahasiswa. KKN menjadi salah satu bentuk implementasi dari Tridarma Perguruan Tinggi, khususnya dalam aspek pengabdian kepada masyarakat. Momentum ini diharapkan menjadi pengalaman berharga dalam membentuk karakter, kepemimpinan, serta keterampilan sosial mahasiswa.
“Melalui KKN, mahasiswa diharapkan tidak hanya mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah, tetapi juga belajar dari kehidupan sosial dan budaya di lingkungan masyarakat,” ujar Prof. Hartono.
Prof. Hartono berpesan agar setiap peserta KKN dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab, kreativitas, serta inovasi. Membangun hubungan yang baik dengan masyarakat setempat, hormati adat dan budaya menjadi poin penting. Para mahasiswa diharapkan menjadi agen perubahan yang positif di daerah pengabdian.
"Mereka akan diterjunkan ke 7 provinsi, yang tersebar dari bagian tengah hingga bagian timur Indonesia, dengan membawa program-program yang telah dirancang berdasarkan kebutuhan masyarakat,” tambah Beliau.
KKN merupakan salah satu bentuk pengabdian masyarakat. Kegiatan KKN UNS dapat mencakup berbagai aspek dari Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, tergantung pada jenis kegiatan yang dilaksanakan.
KKN di UNS dapat berkontribusi pada berbagai SDGs yang relevan dengan masalah sosial, ekonomi, dan lingkungan yang dihadapi oleh masyarakat setempat.