News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

UMS Ramaikan Solo Education Expo 2024, Tawarkan Program Internasional dan Teknologi Virtual Reality

UMS Ramaikan Solo Education Expo 2024, Tawarkan Program Internasional dan Teknologi Virtual Reality

 UMS Ramaikan Solo Education Expo 2024, Tawarkan Program Internasional dan Teknologi Virtual Reality


Kunjungan dari Guru dan Pejabat di Booth UMS dan Mencoba Permainan

ditulis kembali oleh Eko Prasetyo (www.Alexainfoterkini.com)

SURAKARTA  – Tim Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) turut meramaikan Solo Education Expo 2024 dengan persiapan maksimal. UMS menghadirkan dua stand utama yang memfokuskan pada program reguler dan program internasional serta satu stand tambahan untuk memberikan pengalaman langsung kepada pengunjung.

“Persiapannya luar biasa, kita all out untuk Solo Education Expo ini. Ada dua stand utama, satu untuk program internasional dan satu lagi untuk program reguler. Selain itu, ada juga stand bayangan yang menampilkan produk karya mahasiswa UMS,” ujar Singgih Eko Yudistiro, S.I.Kom., selaku tim Marketing dan PMB UMS Selasa, (17/12).

Tekonologi Virtual Reality dari PTI UMS

Di expo kali ini, lanjutnya, UMS membawa inovasi dari mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Informatika (PTI) berupa teknologi Virtual Reality (VR). 

“Kami ajak pengunjung, khususnya siswa SMA/SMK, untuk mencoba langsung VR dan merasakan keseruan menjadi mahasiswa PTI. Salah satunya, mereka bisa melihat bagaimana serunya membuat game seperti ini,” tambah Singgih.

Antusiasme pengunjung terhadap stand UMS terlihat begitu tinggi. 

“Kalau dilihat, stand UMS ini yang paling ramai, mungkin karena kita menawarkan pengalaman interaktif yang menarik,” ungkapnya.

Sementara itu, Alex Kurniawan, S.Pd., dari program internasional UMS menambahkan bahwa stand UMS juga menawarkan berbagai informasi program unggulan, termasuk program double degree ke Korea. 

“Program internasional menjadi daya tarik utama bagi siswa. Selain itu, kami juga menyediakan layanan informasi tentang kelas internasional yang bisa menjadi pilihan bagi calon mahasiswa,” jelas Alex.

Menurutnya, antusias pengunjung hari pertama Solo Education Expo sangat tinggi. 


Konsultasi Pilihan Program Studi terutama pada Kelas Internasional di UMS

“Banyak siswa datang dari berbagai daerah seperti Sragen dan Wonogiri, bukan hanya dari Kota Solo. Ini menunjukkan tingginya minat siswa terhadap program-program yang ditawarkan UMS,” ujarnya.

Alex berharap keikutsertaan UMS di Solo Education Expo 2024 dapat memberikan manfaat besar bagi para siswa. 

“Harapannya, program kelas internasional semakin dikenal dan diminati. Selain itu, kami ingin mengenalkan program double degree ke siswa agar mereka memahami peluang pendidikan global yang ditawarkan UMS,” paparnya. 

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII, Suratno, menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Solo Education Expo yang konsisten dilaksanakan selama delapan kali berturut-turut di Solo. 

“Solo Raya memang menjadi pusatnya kegiatan pendidikan. Kemudahan akses membuat kegiatan ini selalu disambut baik,” ujar Suratno saat pembukaan di Graha Solo Raya.

Suratno menambahkan bahwa kegiatan ini penting bagi siswa kelas 12 yang tengah bersiap menyelesaikan masa studi di sekolah. 

“Generasi Z memang mudah memperoleh informasi melalui media digital. Namun, dengan hadir langsung di expo ini, mereka dapat berkomunikasi secara lebih mendalam dan mendapatkan pemahaman yang lebih lengkap. Ini adalah bagian dari bimbingan karir yang membantu siswa memilih perguruan tinggi sesuai cita-cita mereka,” jelasnya.

Melalui kegiatan ini, tambahnya, para siswa dapat memperoleh informasi yang berguna untuk meraih impian mereka. Dia berharap semoga para pendidik dapat terus memberikan dukungan optimal, baik dari sisi akademik maupun non-akademik.

Lebih lanjut, dia menegaskan pentingnya membangun ekosistem pendidikan yang inklusif, inovatif, dan berbasis teknologi.

 “Semangat expo hari ini adalah menciptakan lingkungan pendidikan yang mendukung perkembangan generasi muda secara menyeluruh,” tambahnya.

Dengan dukungan dari berbagai pihak, Solo Education Expo 2024 diharapkan mampu menjadi jembatan informasi yang efektif bagi siswa dalam menentukan pilihan perguruan tinggi yang sesuai dengan minat dan bakat mereka. (Fika/Humas)

Tags

Masukan Pesan

Silahkan masukan pesan melalui email kami.